Pages

Kamis, 28 Juni 2012

Kumpulan Catatan PDO


"..dunia ini luas, seluas engkau membayangkan luasnya. dunia ini sempit, sesempit engkau membayangkan sempitnya. bergeraklah! lihatlah dunia! lihat dan pelajari. nanti kau akan yakin bahwa apa yang sudah kau lihat sekarang belum ada seperjuta dari itu semua.."

perjalanan Pre Departure Orientation (PDO) atau orientasi sebelum pemberangkatan diawali dengan memulai perjalanan cukup panjang ke stasiun Gubeng Baru Surabaya. dan tanpa saya sadari, stasiun yang saya tuju adalah stasiun Gubeng Lama. sehingga saya dan teman saya yang berasal dari Madura (Nabila) harus naik becak untuk memutar ke stasiun yang baru. seharusnya kami tidak perlu memutar, hanya perlu menyebrang di dalam peron stasiun lama. namun karena ketidaktahuan, kami memutuskan naik becak. sungguh, ketidaktahuan itu mahal harganya.

Senin, 18 Juni 2012

Ketika Teman


"teman itu berjalan beriringan denganmu, bercanda denganmu, dan menghapus dukamu. kadangkala dia malah yang menyebabkan duka itu, namun apakah begitu mudahnya engkau menghapus kebaikan-kebaikannya selama ini hanya dengan satu dua kesalahan semata? untukmu, sahabatku.."

tiba-tiba diri ini ingin sekali membuat postingan tentang makhluk yang Allah kirimkan untukku, yang banyak membantu masalahku di kala aku di tempat perantauan menimba ilmu. sahabat itu ada dimana-mana, dan selamanya akan menjadi sahabat. karena ikatan ini kuat, setidaknya saya pernah mendengar bahwa manusia akan tertaut pada hati yang memiliki kesamaan dengannya dan ini terjadi secara alamiah. tidak bisa dipaksakan. entah mengapa, ketika bertemu dengan orang asing secara otomatis kita sudah bisa menentukan dengan siapa kita bisa nyaman dan "nyambung".

pertemuan dengan mereka, enam orang sahabatku di program studi Statistika kelas A, kira-kira tiga tahun yang lalu. memang tidak serta merta kami dipertemukan langsung ber-enam. mula-mula saya berteman dengan dua diantara mereka, yaitu Firsty dan Dinda.Firsty berasal dari Ponorogo dan Dinda berasal dari Kepanjen (Malang). ceritanya, waktu itu kuliah pertama kali di semester I tentang Biologi Dasar dan mereka berdua duduk di sebelah saya. dan perkenalan pun dimulai, sampai akhirnya usai kuliah kami memutuskan untuk saling mengunjungi tempat kost masing-masing dan percakapan-percakapan perkenalan lainnya dimulai hingga akhirnya kami menjadi semakin dekat.